Makanan yang kerap ditemui pada saat lebaran dan kawinan ini sebenarnya sangat mudah membuatnya
Bahan-bahan :
- 250 gr ati sapi segar
- 250 gr kentang
- 250 gr tahu putih
- 100 gr trecek (kerupuk kulit sapi)
- 2 papan petai
- 500 ml santan kental
- 200 ml santan encer
- 5 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 100 gr cabai merah besar
- 200 gr cabai merah kecil
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 ruas jahe
- 1 ruas lengkuas
- 1 ruas kencur
- 1 ruas sunti
- 2 batang sereh
- garam secukupnya
- gula secukupnya
- cuka secukupnya
Cara Membuat :
- cuci bersih ati sapi, lalu potong dadu, rendam kedalam cuka dan garam. setelah tercampur rata goreng sampai berwarna kecoklatan. potong juga berbentuk dadu, kentang dan tahu lalu goreng sampai berwarna kecoklatan tetapi setengah matang. potong kecil-kecil trecek
- haluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah besar, cabe merah kecil, kencur, dan sunti. untuk jahe, lengkuas, dan sereh cukup digeprek saja
- panaskan wajan, tuang minyak dan tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum. masukkan jahe, lengkuas, sereh, dan kentang sambil terus diaduk hingga kentang dan bumbu tercampur rata. setelah itu masukkan tahu dan tambahkan santan encer
- setelah itu masukkan trecek (kerupuk kulit sapi) diikuti daun salam, daun jeruk, garam, gula, dan petai yang dibelah dua. terakhir masukkan santan kental, aduk terus, jaga jangan sampai pecah santannya
- setelah santan menyusut, angkat dan sajikan
- cuci bersih ati sapi, lalu potong dadu, rendam kedalam cuka dan garam. setelah tercampur rata goreng sampai berwarna kecoklatan. potong juga berbentuk dadu, kentang dan tahu lalu goreng sampai berwarna kecoklatan tetapi setengah matang. potong kecil-kecil trecek
- haluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah besar, cabe merah kecil, kencur, dan sunti. untuk jahe, lengkuas, dan sereh cukup digeprek saja
- panaskan wajan, tuang minyak dan tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum. masukkan jahe, lengkuas, sereh, dan kentang sambil terus diaduk hingga kentang dan bumbu tercampur rata. setelah itu masukkan tahu dan tambahkan santan encer
- setelah itu masukkan trecek (kerupuk kulit sapi) diikuti daun salam, daun jeruk, garam, gula, dan petai yang dibelah dua. terakhir masukkan santan kental, aduk terus, jaga jangan sampai pecah santannya
- setelah santan menyusut, angkat dan sajikan
0 comments:
Posting Komentar